Tindakan Teror Bom Sudah Keluar Dari Nilai Agama Apapun

Makassar, Gamasifm – Aksi teror bom di tiga lokasi di Surabaya Minggu pagi hari ini (13/5) menjadi isyarat bahwa jaringan terorisme kembali menggeliat, menyusul peristiwa Mako Brimob yang menewaskan 5 anggota polisi dan 4 luka-luka beberapa hari lalu,serta teror bom semalam di Sidoarjo.

Wakil Ketua Umum PP Muhammadiyah Sulsel, Dr. H.M.Syaiful Saleh, M.si ikut mengutuk kejadian yang terjadi, “Turut berduka atas peristiwa tersebut sebagai bagian anak bangsa yg mencintai kedamaian, peristiwa itu dengan dalih apapun, adalah tindakan yg tdk berprikemanusiaan dan keluar dari nilai-nilai agama apapun. Patut dikutuk atas nama agama dan kemanusiaan,” Jelas Syaiful Saleh yang jyga merupakan ketua BPH Unismuh ini, senin (15/5/2018).

Syaiful Saleh mengharapkan, pihak kepolisian tetap mengusut tuntas peristiwa yang membuat masyarakat tidak tenang.

“Kepada pihak kepolisian sebagai aparatur negara bertindak cepat, obyektif, transparan sampai menemukan pelaku dan sutradaranya siapa dan motifnya apa. Sehingga segenap anak bangsa terhindar dari fitnah,” tutupnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *