Makassar (gamasifm) – Tumming Abu yang terkenal lewat aksi jenakanya di film Uang Panai’ (rilis tahun 2016), kini dihadirkan kembali di film komedi terbaru My Stupid Boyfriend yang beredar di sejumlah bioskop di Indonesia.
Film ini bercerita tentang Lovers Club, yaitu sebuah komunitas yang dibentuk untuk tujuan membantu orang-orang yang mengalami masalah didalam percintaan. Film ini disutradarai oleh Joel Fadly, berdasarkan naskah skenario film yang ditulis oleh Jf Zola & Anash Olivia.
Tumming dan Abu dalam film tersebut beradu akting dengan sejumlah pemain film ternama seperti Gary Iskak, Joe Project, Agung Hercules,
Kemal Palevi, dan Kartika Putri.
Penayangan special Screening film my stupid boyfriend turut dihadiri Sejumlah anggota Serikat Kritikus Film (SKF), jumat (29/9) di bioskop MP 21 Makassar. Anggota SKF sendiri berasal dari berbagai latar belakang profesi seperti Jurnalis, Seniman, akademisi, aktor dan aktris.
Seniman sekaligus Jurnalis Celebes Tv, Muhammad Idris mengaku tidak rugi menonton film tersebut. Alur ceritanya mengalir dan natural. Meski beberapa bagian menurut idris tidak logis namun tetap menarik karena filmnya tetap konsisten dengan pilihan komedian yang dimunculkan. Bahkan, untuk adegan sedih pun tetap dikemas lucu.
“Saya Suka filmnya karena ada perpaduan dialeg khas Makassar dan logat jakarta. Saling nyambung dan mengisi satu sama lain, meski pemainnya rada stupid sesuai judulnya tapi keberhasilan akting pemainnya mampu membuat saya memelototi setiap adegan,” ungkap idris.
Terkait dengan dialeg khas makassar, komedian Tumming, Abu, dan Naifa (salah seorang pemain Uang Panai’) membawa warna budaya Makassar. Mereka berbicara dalam logat Makassar. Selain itu film ini juga membawa fitur Makassar lain, yaitu nama karakter Don Carlo yang dipelesetkan menjadi Don Konro serta beberapa percakapan lain yang terdengar begitu akrab ditelinga masyarakat Makassar. (*)
Editor : mila