GOJEK Ajak Ratusan Mitra Driver Berpartisipasi Di Acara Festival Olahraga

RADIOGAMASI.COM, MAKASSAR – GOJEK selaku perusahaan penyedia layanan on-demand berbasis aplikasi
terdepan di Indonesia, mengajak ratusan mitra driver bersama dengan keluarganya untuk berpartisipasi dalam kegiatan Festival Olahraga Mitra (FOM) GOJEK di 68 kota di Indonesia, termasuk Makassar.

Kegiatan yang dilaksanakan mulai dari tanggal 20 hingga 24 Maret 2019 ini melibatkan lebih dari 800 mitra GOJEK Makassar dan keluarga.

Head of Regional Corporate Communications East Indonesia GOJEK, Mulawarman mengatakan, pihaknya memahami bahwa mitra merupakan salah satu bagian penting, “Kami mencoba terus menjaga kesejahteraan mitra dan membina tali silaturahmi yang erat melalui berbagai inisiatif dari dan untuk mitra,” jelasnya di depan awak media di arena Futsal Goro, rabu (20/3/2019).

Festival Olahraga Mitra (FOM) GOJEK di 68 kota di Indonesia, termasuk Makassar ini merupakan
kompetisi khusus mitra driver GOJEK, “tujuan kami untuk mewadahi mitra driver serta keluarganya
dalam menyalurkan semangat kebersamaan dan sportivitas melalui olahraga dan permainan khas
Indonesia.”

Ragam kompetisi yang dilaksanakan di Makassar antara lain: pertandingan
futsal dari keluarga mitra GOJEK, kompetisi futsal mitra yang diikuti oleh 41 tim, Tennis Meja dan
Lomba modifikasi motor.

Sementara itu, Makmur, S.Pd selaku Kepala Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Dispora Kota Makassar
mengungkapkan, pihaknya Sangat mengapresiasi kegiatan Festival Olahraga Mitra yang sudah dilakukan GOJEK.

“FOM ini merupakan wujud kepedulian GOJEK terhadap mitranya. Karena saya percaya kegiatan ini dapat memperkuat solidaritas dan sportifitas antar mitra serta yang pasti menumbuhkan gaya hidup sehat.” (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *